Bekasi - Kepala Desa Babelan Kota, Saidih David, mengambil langkah cepat dalam mengatasi tumpukan sampah rumah tangga dan eceng gondok yang menghambat aliran air di Kali Kopeng. Dalam upaya tersebut, ia mengerahkan alat berat berupa excavator untuk mempercepat proses pembersihan.
"Ini alat berat kita yang hadirkan walaupun hasil pinjam, "ujar Saidih David singkat saat ditemui oleh BekasiToday, Kamis (9/10/2025).
Langkah ini mendapat dukungan penuh dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bekasi. Puluhan pesapon dari UPTD Pengelolaan Persampahan Wilayah 1 turut dikerahkan untuk membantu pengangkutan sampah yang menumpuk di sepanjang aliran kali.
Diperkirakan proses pengangkutan dan pembersihan akan memakan waktu sekitar dua hari. Upaya ini diharapkan dapat mengembalikan fungsi aliran air Kali Kopeng serta mencegah potensi banjir di wilayah sekitar.
Aksi ini menjadi contoh nyata kolaborasi antara pemerintah desa dan instansi terkait dalam menjaga kebersihan lingkungan dan kelancaran sistem drainase.(*)




